Liputanntb.com – Mataram, – Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) NTB kembali menggelar acara Welcoming and Launching International Internship Program 2024 (IISHIP) yang diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai program studi. Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat (Dikbud NTB), Kepala Kesehatan NTB, Kepala Museum NTB, Kepala Bripda NTB, Rektor UNU NTB, dan sejumlah pejabat penting lainnya.
Charles Kreleger, seorang ahli dari Gentle Care, Belanda, akan menjadi salah satu pembicara utama dalam pertemuan IISHIP (International Internship Student Holistic Integration Program) 2024.
Edwin Hagenbeek, Direktur Internasional Affair di Fakultas Kesehatan dan Koordinator Minor Studi Kesehatan Internasional dari University of Applied Sciences Utrecht, turut hadir sebagai pembicara di acara IISHIP (International Internship Student Holistic Integration Program) 2024. Pertemuan ini akan menjadi bagian penting dari rangkaian persiapan intake peserta baru dalam program internship internasional 2024 di UNU NTB.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen UNU NTB dalam memperluas pengalaman mahasiswa di tingkat internasional. Program magang internasional ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk berkolaborasi dengan berbagai institusi global dan meningkatkan keterampilan yang relevan di era globalisasi.
Sambutan Rektor UNU NTB
Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT karena atas izin-Nya, kita dapat berkumpul di sini dalam keadaan sehat dan berbahagia untuk menghadiri Welcoming and Launching International Internship Program (IISHIP) 2024. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan program ini.
Rektor UNU NTB juga menegaskan pentingnya program magang internasional dalam mendukung visi universitas sebagai pusat pendidikan yang mampu bersaing di tingkat global. “Program IISHIP ini adalah salah satu upaya kami untuk membentuk lulusan yang tidak hanya berpengetahuan luas, tetapi juga memiliki pengalaman internasional yang solid. Kami berkomitmen untuk terus membuka peluang-peluang global bagi mahasiswa kami,” kata Rektor dalam sambutannya.
Sambutan BPP Prof. Ir. Mansur Maksum.
Acara ini ditutup dengan sesi tanya jawab dan penjelasan teknis dari penyelenggara mengenai program IISHIP 2024.
Daftar Mahasiswa Internasional di UNU NTB:
Diketahui, ketika Mahasiswa dari University of Applied Science, Utrecht, Belanda akan belajar di UNU NTB selama satu semester.
Tentang UNU NTB
Universitas Nahdlatul Ulama NTB merupakan institusi pendidikan tinggi yang berfokus pada pengembangan sumber daya manusia berkualitas melalui pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat. UNU NTB terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui program-program inovatif yang mendukung pengembangan karir mahasiswa di tingkat nasional maupun internasional.
(Abi).